JAKARTA, KOMPAS.com - Perum Perumnas berencana merevitalisasi rusunami yang berada di Jakarta. setidaknya ada empat rusunami yang akan masuk program Peremajaan Kota (Urban Reneval) karena telah berusia di atas 30 tahun.
Keempatnya adalah Rusun Klender, Rusun Kemayoran, Rusun Tanah Abang dan Rusun Kebon Kacang.
Direktur Pemasaran Perum Perumnas, Muhammad Nawir, menjelaskan bahwa saat ini pihaknya masih gencar melakukan sosialisasi terkait rencana peremajaan.
Sesuai aturan yang ada, kata dia, warga yang lama harus setuju terlebih dulu.
Minimal 60 persen dari jumlah total warga penghuni rusun itu setuju, baru proyek peremajaan bisa dilaksanakan.
Penghuni yang unit tempat tinggalnya akan dibongkar, harus mendapat ganti lagi unit terlebih dulu.
Rusun yang sudah dikosongkan kemudian dibongkar dan dibangun lagi, terus bergulir hingga semua penghuni lama mendapatkan bagian haknya.
"Pemilik lama mendapatkan luas yang sama dengan luasan yang dimiiliki sebelumnya. Kalau awalnya punya tipe 36, ya akan mendapatan ganti tipe 36 juga. Tingginya sama semua setiap tower, kurang lebih 20-an lantai.
Untuk kepemilikan unit baru, kreditnya ada yang subsidi dan non subsidi," kata Nawir kepada Warta Kota belum lama ini.
Soal fasilitas, imbuh Nawir, rusun yang sudah diremajakan itu akan memiliki fasilitas standar rusun dari Perumnas, seperti tersedianya air bersih, fasilitas gas alam jika lokasinya dekat jalur jaringan pipa gas PGN.
Fasilitas lainnya tidak beda dengan apartemen umumnya, seperti kolam renang, taman, dan area parkir. WARTA KOTA