JAKARTA, KOMPAS.com - Harga berbagai jenis cabai di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, melonjak memasuki musim hujan.
Wiwi, salah seorang pedagang cabai mengatakan, kenaikan harga cabai bahkan mencapai 100 persen.
Harga cabai rawit hijau kini dijual Rp 40.000 per kilogramnya dari harga normal Rp 15.000 per kilogram.
" Cabai naik semua, rawit hijau, merah, hijau besar, merah besar, semua naik. Ya naik dari 80 sampai 100 persen lah," kata Wiwi di lokasi, Selasa (7/1/2020).
Untuk harga cabai rawit merah kini Rp 65.000 per kilogram, sebelumnya Rp 40.000 per kilogramnya.
Cabai keriting merah Rp 55.000 per kilogram, harga normal Rp 40.000 per kilogram.
"Cabai besar merah naik 100 persen, sekarang Rp 60.000 per kilonya, tadinya Rp 30.000 perkilonya," ujar Wiwi.
Hal senada dikatakan Juki, pedagang cabai lainnya. Menurut dia, kenaikan harga cabai karena petani sulit memanen cabai di saat musim hujan.
"Mungkin karena hujan terus yah, petani juga susah panen jadi stok cabai berkurang," ujar Juki.