JAKARTA, KOMPAS.com - Kompleks Perumahan Cosmo Park yang berada di atas pusat perbelanjaan Thamrin City di Jakarta Pusat mempunyai sejumlah fasilitas yang tak berbeda dengan fasilitas apartemen pada umumnya.
Chief Customer Service The Jakarta Residence Sudarmi Yuliani mengatakan, fasilitas yang ada di Cosmo Park bisa dimanfaatkan pula oleh penghuni apartemen The Jakarta Residence yang terletak dalam satu kawasan.
"Ada lapangan tenis, kolam renang, terus tempat bermain anak semacam play ground. Ada balai warga terus lift menuju ke mall. Ruang fitness," kata Sudarmi kepada wartawan, Rabu (26/6/2019).
Sama seperti kompleks perumahan atau apartemen lainnya, Cosmo Park juga menyediakan tenaga kebersihan dan kemanan bagi para penghuninya.
Para penghuni juga bisa membawa kendaraan roda empat mereka hingga depan rumah mereka yang berada di lantai 10 gedung Thamrin City.
"Kami ada ramp khusus di Cosmo Park, cuma penghuni aja yang bisa masuk situ. Makanya kalau ada tamu, ditanya. Seperti di perumahan biasa saja," ujar dia.
Sudarmi melanjutkan, seluruh unit di Cosmo Park sudah habis terjual. Para penghuninya, kata Sudarmi, ada yang berstatus pemilik dan ada pula yang berstatus penyewa.
"Di sana itu kan rata-rata yang punya usaha, seperti usaha toko di bawah. Mereka tinggal usaha, kerja di Thamrin-Sudirman. Jadi kalau expat (ekspatriat) itu kan penyewa," kata Sudarmi.
Keberadaan Cosmo Park di atas pusat perbelanjaan Thamrin City menjadi bahan perbincangan warganet sejak Selasa kemarin setelah fotonya tersebar di Twitter.
Foto tersebut diunggah oleh akun @shahrirbahar1 dengan keterangan "Good morning Jakarta. Macam mana lah diorang terfikir nak develop taman perumahan atas bangunan?". ARDITO RAMADHAN