KOMPAS.com - Keindahan alam bawah laut Wakatobi merupakan salah satu yang terbaik di dunia.
Terletak di wilayah Segitiga Karang Dunia membuat tempat ini seolah surga bagi para penyelam.
Maklum, di dunia ini ada 850 jenis spesies koral dan 750 di antaranya terdapat di Wakatobi.
Bandingkan dengan Kepulauan Karibia yang hanya dihuni sekitar 50 jenis spesies koral.
Wakatobi sebenarnya adalah akronim dari empat pulau besar di Kepulauan Tukangbesi, yakni Wangi-Wangi, Kalaedupa, Tomia, dan Binongko.
Objek wisata laut andalan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara ini mulai diresmikan menjadi taman nasional laut sejak 1996.
Selain kaya dengan terumbu karang, Wakatobi juga terkenal dengan spesies ikannya yang melimpah.
Tak kurang dari 942 jenis ikan menghuni taman nasional seluas 1,39 juta hektar tersebut.
Perairan lautnya mempunyai konfigurasi dari datar sampai melandai ke laut. Beberapa di antaranya bertubir curam.
Kedalamannya bervariasi dengan bagian terdalam mencapai 1.044 meter.
Karena keindahan alam dan kejernihan airnya yang begitu memesona, menyelam di Wakatobi serasa menyelam di Mega Aquarium.
Hampir tidak ada tempat yang lowong dari terumbu karang.
Dengan jarak pandang yang bisa mencapai 100 meter, ke mana pun mata memandang selalu terlihat ikan-ikan cantik yang berenang-renang.