KOMPAS.com - Bulan suci Ramadhan yang dinantikan umat muslim telah tiba. Untuk memeriahkan momen Ramadhan 2022, ada yang spesial di Kota Solo, Jawa Tengah.
Traveler yang liburan ke Solo saat Ramadhan 2022 pasti akan melihat kemeriahan di sepanjang Jalan Sudirman (Jensud) hingga Balai Kota Solo.
Kawasan jalan tersebut dihiasi dengan lampion dan ornamen masjid.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyemarakkan Ramadhan 2022 kali ini dengan berbeda.
Berbagai ornamen islami di kawasan Jensud hingga Balai Kota Solo terlihat begitu cantik.
Terdapat beberapa ornamen berbentuk kubus hijau dengan tulisan Asmaul Husna yang telah dipasang.
Ornamen Ramadhan 2022 tersebut diketahui atas kerjasama dengan Pemerintah Kota Solo, dalam hal ini Dinas Budaya dan Pariwisata, guna menyemarakkan kegiatan Ramadhan 1443 Hijriah.
Selain menyemarakkan Ramadhan 2022, ornamen cantik itu juga dipasang guna menyambut para pemudik yang kangen dengan Kota Solo.
"Kita akan menyambut para pemudik yang kangen tentang kampung halamannya, mereka kangen karena sudah lama nggak ketemu," ujar Ketua Panitia Semarak Ramadhan Solo, Sunarto Istianto, dikutip dari TribunSolo.com, Selasa (22/3/2022).
"Supaya Kota Solo memberikan warna tersendiri, yakni Semarak Ramadhan ini dengan membuat semacam hiasan-hiasan ornamen di halaman Balai Kota dengan gambar ornamen masjid dan sebagainya," tambahnya.
Sunarto mengatakan ratusan ornamen akan dipasang ke H-3 Ramadan atau sebelum memasuki bulan puasa.
Selain lampion, dia menyebut bakal ada bunyi-bunyian khas Ramadhan beriringan dengan nyalanya ornamen-ornamen tersebut.
"Sepanjang jalan Jendral Sudirman itu ada hiasan-hiasan seperti kemarin (saat Imlek) lampion," jelasnya.
"Sekarang Ramadhan bentuknya adalah simbol-simbol Asmaul Husna dan sebagainya. Ini nanti lampunya juga akan bisa menyala dengan bunyi-bunyian," imbuh dia.
Sementara itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan pihaknya juga berencana menutup sejumlah jalan untuk digunakan sebagai sentra takjil selama Ramadhan.
Di sisi lain, Gibran mengatakan bulan Ramadhan ini merupakan momen yang tepat untuk mendorong pemulihan ekonomi. Apalagi seiring menurunnya kasus Covid-19 di Kota Solo